Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Kamis, 15 September 2011

Apa itu Remaster ?

Remaster adalah sebuah teknik untuk mengubah, menambahkan, dan mengurangi paket dan aplikasi yang terdapat pada suatu Sistem Operasi. Remastering tidak hanya bisa dilakukan di sistem operasi berbasis open source, dalam SO yang berbasis closed source (seperti windows) pun hal ini bisa dilakukan.

Dalam artikel ini saya akan mencoba menjelaskan teknik bagaimana meremaster Ubuntu 11.04 .


Remaster Part 1

Kali ini saya akan membahas langkah remaster yang pertama dilakukan yaitu mengganti nama Distro Ubuntu 11.04 sesuai dengan nama distro yang kita inginkan :

1. Buka terminal
  ketik :
  user@user:~$ su

2. Masukkan password ubuntu anda

3. ketik :
  root@user:/home/user# lsb_release -a

4. Muncul informasi nama distro yang anda gunakan


5. Untuk mengganti nama distro tersebut caranya begini :


    edit file issue .net dengan perintah :

    ~ $ nano /etc/issue.net
  
    selanjutnya edit file issue
    ~ $ nano /etc/issue


  dan yang terakhir adalah 
    ~ $ nano /etc/lsb-release


6. ketik untuk melihat hasilnya :

  root@user:/home/user# lsb_release -a

dan ubuntu 11.04 bberubah nama sesuai keinginan anda ...!!



Comming soon Remaster Part 2

     

Jumat, 09 September 2011

Membuat Plymouth Theme Sendiri (Ubuntu 10.10)

Bagi teman-teman yang merasa bosan dengan tampilan plymouth default ubuntu, di sini saya akan berikan sedikit trik untuk membuat (tepatnya memodifikasi) plymouth theme sendiri. Cara yang paling mudah adalah dengan mengganti file gambar dari plymouth theme bawaan ubuntu, yaitu Ubuntu Logo yang terletak di dalam folder /lib/plymouth/themes/ubuntu-logo/.

Langsung saja, langkah pertama yang harus dilakukan adalah menyiapkan file gambar yang akan digunakan. Di sini aya tidak akan menjelaskan cara membuat gambarnya. Jika hanya ingin mengubah gambar/logo ubuntu saja, maka cukup siapkan satu file berformat .png untuk mengganti file ubuntu_logo.png. Resolusi defaultnya adalah 217x58 pixel. Namun jika berencana mengganti dot progress-nya juga, maka siapkan juga file berformat .png dengan resolusi 21x21 pixel untuk mengganti file progress_dot_on.png dan progress_dot_off.png. Bedakan warna antara progress_dot_on dan progress_dot_off.